Lebih Baik Mana, Berbisnis di Ruko atau Menyewa di Gedung Perkantoran ?

Apabila Anda sedang menimbang untuk memilih berbisnis di ruko atau gedung perkantoran maka jawabannya adalah sebenarnya tergantung dari kebutuhan bisnis yang Anda jalankan, misalnya Anda berencana membuka jajanan kuliner maka kemungkinan ruko adalah jawabannya tetapi apabila Anda berencana membukan sebuah institusi atau perusahaan maka gedung perkantoran adalah pilihan Anda, kita akan membahas keutungan bekerja di gedung perkantoran sebagai pertimbangan dan referensi bagi Anda sehingga Anda dapat menimbang baik buruknya setelah Anda membandingkan keduanya.


Untuk dapat bekerja di gedung perkantoran ini apabila Anda membuka bisnis perusahaan yang membutuhkan kantor sebagai representative nya lebih menguntungkan daripada di ruko karena ruko itu biasanya di jadikan tempat tinggal di lantai atasnya, apabila Anda memiliki perusahaan bukan lah hal yang efektif apabila Anda tinggal di tempat yang sama karena rumah adalah sebuah area pribadi yang seharusnya Anda tidak campur adukkan dengan pekerjaan. Apabila berdekatan tidak masalah tetapi apabila di satu gedung atau ruko mungkin akan tidak nyaman untuk Anda dan karyawan Anda nantiya.

Jadi apa sebenarnya keunggulan bekerja di geung perkantoran di bandingkan dengan bekerja di ruko hal pertama yang selalu menjadi pertimbangan awal orang untuk membeli ruko atau menyewa gedung kantor adalah lokasi lokasi dan lokasi, karena setiap gedung perkantoran selalu akan di bangun dengan fondasi yang kokoh, prima dan penuh perhitungan karena biasanya selalu ada di lokasi lokasi yang strategis sehingga semua membutuhkan perhitungan yang matang dan tidak asal asalan.

Dan selalu berada di pinggir jalan besar lebar yang akses nya sangat mudah di jangkau, Anda tahu sendiri bukan bagaimana banyak developer yang membangun ruko dengan asal dan di lokasi yang terkadang sangat sulit di jangkau oleh masyarakat selain akses masuknya yang sulit dan juga jalannya yang terkadang hanya cukup kendaraan bermotor saja, ini pintar pintar Anda untuk memilih lokasi yang bagus dan juga akses yang baik untuk menuju ke ruko tersebut.

Selain itu kenapa gedung perkantoran lebih prestij dan lebih private karena para tetangga yang menyewa gedung perkantoran juga adalah kantor kantor lain yang mengoprasikan perusahaan mereka di gedung tersebut tetapi apabila ruko tetangga Anda adalah toko material misalnya, mini market atau toko kelontong, laundry yang terkadang penuh dan terlihat agak kumuh dan hal ini bisa saja berdampak buruk pada bisnis Anda dan image bisnis yang Anda bangun.

Selain itu ruangan yang di tawarkan oleh ruko umumnya sangat kecil sehingga Anda harus pintar pintar untuk dapat menyusun barang barang perkantoran Anda dan karyawan yang bekerja di dalamnya sedemikian mungkin agar dapat memenuhi ruangan tersebut, berbeda dengan apa yang di tawarkan oleh perkantoran yang notabenenya ruangan yang di tawarkan cukup besar dengan semua fasilitas yang di butuhkan oleh Anda dan karyawan Anda.

Karena ruangan ruko biasanya yang relative kecil dan kurang cocok untuk di jadikan tempat untuk bekerja kecuali karyawan Anda tidak banyak. Jadi apabila pertanyaannya lebih cocok ruko atau perkantoran maka jawabanya adalah tergantung dari kebutuhan Anda dalam berbisnis karena ruangan dapat di sesuaikan dan tentukan dari awal dengan matang jenis bisnis apa yang Anda ingin bangun sehingga Anda dapat memutuskan apakah ruko atau menyewa gedung perkantoran adalah pilihan Anda.

Postingan Populer